Blog pertamaku

Blog minimalis ini cuma buat refreshing aja,,kupersembahkan untuk semua orang yang mengenalku....

Rabu, 16 Maret 2011

YANG BERLALU

Andai waktu bisa terulang lagi.

Kurasa aku belum berhasil meyakinkan diri sendiri bahwa aku sudah melupakan semua episode di masa lalu. Entah sekumpulan oranglah, entah si makhluk ajaiblah, entah strez matematikalah. semua begitu ajaib di mataku. meluncur dengan deras dlm kehidupan sehari-hari. masalah selalu saja datang tak tepat waktu.

Apalagi soal makhhluk aneh. uh,sebel sekali! andai aku tak mengidolakannya ya? pazti aku akan lebih mencondongkan diriku pada hal2 yang menarik selain dia.hahay, cepatlah pergi!
aku jadi sedikit menyesal. sebagian sikapnya sekarang menular di kehidupanku sehari-hari. aku suka menggulung tugas yang berupa selembar kertas dan kugenggam ke mana-mana.aku juga makin jail sama teman-teman.tapi ya itu,aku tau kok teman2nya sudah pada tau kalau aku ini anak yang aneh. mungkin lebih tepatnya melankoliz hehehe..

Tauk ah, ini memang aku. iya kan? kalau diberi pilihan mau mengidolakannya lagi apa tidak, jelas aku memilih sebagian iya dan sebagian lagi tidak. karena begitu banyak 'kenangan'ku dengan dia. waktu pertama ketemu dan aku mengidolakannya, waktu tiba2 aku merasa diperhatikan dari luar kelas pas kbm, waktu tatap muka dua hari berturut2 pulang sekolah dan dia tersenyum padaku(btw, aku malah takut), waktu secara tak sengaja kutatap mata elangnya, waktu ia berusaha menunjukkan aku pada teman2nya....haha.... semua begitu sulit dilupakan. tapi kurasa aku akan lupa seiring berjalannya waktu. aku yakin itu. kalau dia bertanya2 dalam hati kenapa aku aneh sama anak laki2 selain teman sekelas, biarlah kujawab sekalian di sini. AKU TAKUT JATUH CINTA. jatuh cinta itu nggak enak! sumpah!

soal sekelompok orang...ehem! this is a new fun for me and A1..
AKU KELUAR. A1 juga keluar. itu semua ksepakatan dari  dalam diri kita masing2. karena kita juga sebelumnya punya komitmen keluar kalau kita tak merasa beruntung mengikuti langkah2 mereka. meski sering disindir dan diumpat lewat lirikkan mata mereka2, itu tak masalah samaselkali. this a adventure!!


Kalau soal Gerbong Mutakhir KA 2010-2011 sih,,baru adem-ademnya.Jalur Hijau selalu mengesankan jika aku berada di antara mereka.apalagi 'cobaan2 hidup' yang datang silih berganti sehari-harinya. tambah unik saja. beberapa waktu lalu si E sama F membuat sensasi tak terduga. hihihi,pagi2 sekali mereka njebur di kolam depan Gerbong Satu.semua tertawa melihatnya. si double A masih aktif komen2 saat pelajaran apa saja, spidol juga dihilangin orang tak jelas. huh,menyebalkan !!! tapi aku senang. entah kenapa aku merasa beruntung berada di antara mereka. meski kami dicap paling bodoh seantero Jalur Hijau.ke depan , aku ingin mewujudkan kekompakan yang permanen antarsesama anggota Gerbong Mutakhir, mengingat kita akan bersama2 sampai besok kita menginjak Masa Aktif terakhir. Yah, semoga semua segera membaik di kehidupanku yang serba haus akan gebrakan ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar